IMAN PKN STAN Kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Tsunami
Pandeglang, PecintaUlama.ID - Tim relawan Ikatan Mahasiswa Nahdliyyin (IMAN) PKN STAN bersama dengan warga RT 03 RW 03 Jurangmangu Timur Tangerang Selatan kembali menyalurkan bantuan kepada korban tsunami Banten pada Ahad (30/12).
Ini merupakan penyaluran bantuan kedua yang dilakukan oleh IMAN PKN STAN. Sebelumnya, penyaluran gelombang pertama telah dilaksanakan pada Senin (24/12) dan bantuan disalurkan melalui Posko NU Peduli Kabupaten Pandeglang. Namun karena terkendala cuaca dan lalu lintas menuju lokasi yang sangat padat, pada gelombang ke dua ini tim relawan melakukan penyaluran secara langsung ke posko pengungsian.
"Penyaluran bantuan logistik pada tahap dua ini kami salurkan secara langsung ke dua lokasi posko pengungsian di Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang. Tujuannya agar bantuan bisa langsung disampaikan door to door dan tepat sasaran," jelas Zaenal Abidin, ketua IMAN PKN STAN.
"Sedangkan bantuan berupa pakaian, tetap kami salurkan melalui Posko NU Peduli Kab. Pandeglang untuk melalui proses pengecekan kelayakan oleh pihak NU Peduli," lanjutnya.
Pada penyaluran donasi tahap kedua ini, tim relawan berkoordinasi langsung dengan perwakilan warga tempat pengungsian, mulai dari kepala desa, kepala dusun, ketua RT, ketua RW, dan tokoh agama setempat untuk membantu menyalurkan donasi.
Berdasarkan data yang diberikan oleh pengurus PCNU dan perangkat desa salah satu tempat pengungsian, terdapat 22 rumah warga di Desa Waringinkurung Kecamatan Cimanggu yang dijadikan tempat pengungsian dengan total pengungsi sebanyak 279 orang. Sebagian besar pengungsi tersebut merupakan korban dari Kecamatan Sumur.
Adapun di Kecamatan Sumur sendiri terdapat tujuh desa dengan empat desa terkena dampak bencana tsunami, yakni desa Sumber Jaya, Cikorondong, Tanjung Jaya, dan Ujung Jaya. Di antara empat desa tersebut, Ujung Jaya menjadi desa yang terkena dampak paling parah atas terjadinya tsunami yang tesjadi pada Sabtu (22/12) lalu.
Posko pengungsian ke dua merupakan kediaman Ustadz Baidhowi, salah satu pengurus NU di Kecamatan Cimanggu. Rumah ini dijadikan sebagai tempat penampungan sementara dengan total ada sebanyak lima puluh kepala keluarga yang berasal dari Kecamatan Sumur.
Tim relawan dari IMAN PKN STAN dan masyarakat Jurangmangu masih membuka donasi untuk korban bencana tsunami Anyer, Banten. Bantuan yang masih masuk rencananya akan disampaikan kepada korban pada penyaluran gelombang ketiga.
"Kepada semua pihak dan donatur yang telah mendukung baik secara material maupun non material atas terselenggaranya kegiatan sosial peduli bencana ini," pungkasnya. [*]
0 Komentar